Kalo bukan kita siapa lagi
Assalamu'alaikum wr. wb.
IRMAS (Ikatan Remaja Masjid) merupakan suatu wadah organisasi kepemudaan (remaja) yang mempunyai peran aktif dalam masyarakat, terutama dalam bidang keagamaan. Kebanyakan remaja putra maupun putri sekarang ini jarang-jarang yang mau pergi jamaah ke masjid. Maka dari itu kami terketuk hati untuk mengingatkan dan mengajak mereka yang belum aktif untuk bersegeralah dan bergabung dengan irmas. Karena dengan adanya irmas itu kita bisa bersama-sama untuk menghidupkan rumah Allah, melakukan kegiatan-kegiatan positif di masjid, terutama dalam memperingati hari-hari besar Islam.
Nah, sekali lagi irmas sangat mengasyikkan dan dapat mencerahkan hati kita. Di sini irmas bukan hanya mengadakan kegiatan keagamaan dan sosial saja seperti pengajian umum, kajian kitab, santunan yatim/piatu, jama' arwah, khataman qur'an, dan yang paling rutin adalah pembacaan surah yasin dan tahlil di masjid setiap satu minggu sekali, yach... untuk memberikan fadhilah do'a kepada ahli kubur kita yang sudah meninggal. Kami juga sering mengadakan kegiatan yang bersifat mendidik terutama untuk adik-adik yang masih sekolah SD/Madrasah Diniyah, seperti lomba cerdas cermat, lomba adzan, khitobah, tilawatil qur'an, hafalan surah pendek, ada juga kegiatan hiburan seperti sepeda hias, makan krupuk, dan masih banyak lagi. Itu semua dilakukan karena kami tau dan yakin bahwa adik-adik ini mempunyai bakat dan kreativitas yang sangat baik. Maka dari itu kami sebagai remaja masjid ingin memberikan fasilitas dan sarana yang cukup untuk mengembangkan bakat mereka.
Dari hal tersebut di atas kami mengajak temen-temen untuk ingat beribadah, jangan terlena dengan hiruk pikuk dunia saja, dan mari kita memperhatikan adik-adik yang mempunyai bakat dan kreativitas untuk dapat ikut mengembangkan potensinya ke depan. Kalo bukan kita yang mulai, siapa lagi?
Ibadah banyak sekali caranya, tergantung bagaimana cara kita melakukan dan mengekspresikannya, pasti kita akan lebih mudah dalam beribadah kalo kita landasi dengan hati yang tenang, senang, nyaman.... apa lagi dengan penuh senyuman....
Demikian selamat beribadah selamat berlomba memperbanyak amal ibadah untuk bekal kita di akhirat nanti. semoga Allah merahmati dan meridhoi langkah hidup kita. amin....
Jazakumullahu khoirol jaza'.
Wassalamu'alaikum wr. wb.
Tidak ada komentar: